Review Aplikasi Tikmate Online dan Cara Download Video TikTok Online

Review Aplikasi Tikmate Online dan Cara Download Video TikTok Online

TikTok saat ini menjadi salah satu aplikasi yang banyak digunakan. Ada banyak macam video yang bisa dinikmati. Dari mulai video yang menghibur, hingga video dengan konten edukasi. Nah, untuk menyimpan video tersebut, Anda bisa menggunakan aplikasi Tikmate Online.

Review Tikmate Online

Tikmate Online adalah salah satu cara download video TikTok. Sebenarnya, Anda bisa mengunduh video TikTok secara langsung dari aplikasi. Akan tetapi, cara tersebut akan membuat video yang Anda unduh memiliki watermark. Selain itu, kualitas video yang diunduh pun tidak terlalu baik.

Artikel Terkait:  Cara Mengubah Video Tiktok Jadi Status WA: Simpel dan Praktis

Jika Anda ingin mengunduh video TikTok tanpa watermark, Anda bisa menggunakan Tikmate. Bukan hanya tidak memiliki watermark, video yang Anda unduh pun bisa memiliki kualitas HD. Hasilnya, video yang Anda unduh akan lebih bersih, jelas, dan tidak memiliki watermark.

Hal ini tentu saja sangat bermanfaat. Khususnya jika Anda adalah seorang konten creator. Aplikasi TikTok menawarkan kemudahan edit video dibandingkan fitur video pendek di aplikasi lainnya.

Dengan menggunakan Tikmate Online, Anda bisa mengunduh video Anda tanpa watermark. Selanjutnya, video tersebut bisa Anda unggah ulang di aplikasi video pendek lainnya.

Hasilnya, meskipun Anda menggunakan video yang sama, hasil video yang Anda unggah akan terasa lebih profesional dan enak dilihat.

Artikel Terkait:  Cara Download Video TikTok di Telegram Tanpa Watermark

Cara Menggunakan Tikmate Online

Menggunakan Tikmate untuk mengunduh video TikTok sebenarnya mudah saja. Anda tinggal mengikuti langkah-langkah berikut ini:

1. Unduh Aplikasi Tikmate di Playstore

Sebelum menggunakan Tikmate, Anda perlu mengunduh aplikasi ini di Playstore. Caranya, cari aplikasi Tikmate di Playstore, kemudian klik Install. Lalu tunggu hingga proses pengunduhan dan pemasangan aplikasi selesai.

2. Buka Aplikasi TikTok

Selanjutnya, buka aplikasi TikTok, lalu temukan video Anda atau video lain yang Anda suka. Pastikan Anda sudah masuk ke aplikasi tersebut menggunakan akun yang Anda miliki. Untuk menemukan video yang Anda suka, geser layar ke atas dan ke bawah. Anda juga bisa mencari video menggunakan halaman pencarian yang tersedia.

Artikel Terkait:  Ketahui Hal Berikut Agar Video Masuk FYP TikTok

3. Pilih Share atau Gambar Tanda Panah

Jika sudah menemukan video yang ingin Anda unduh, cari gambar panah atau tombol share. Biasanya, tombol ini berada di bagian kanan bawah. Lalu geser terus sampai Anda menemukan opsi Others.

4. Pilih Aplikasi Tikmate

Setelah memilih opsi Others, akan ada beberapa opsi aplikasi yang muncul. Pilih aplikasi Tikmate. Kemudian, aplikasi ini akan membaca file video secara otomatis dan memulai proses pengunduhan. Sampai sini, Anda tinggal menunggu hingga proses download selesai.

5. Cek Hasil Download di Galeri

Terakhir, Anda bisa membuka menu galeri pada ponsel Anda. Periksa apakah video TikTok yang Anda download sudah tersimpan atau belum. Jika proses download sudah selesai, video tersebut seharusnya sudah otomatis tersimpan di galeri.

Artikel Terkait:  Download Video Tiktok Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Selain menggunakan cara di atas, Anda juga bisa menggunakan aplikasi Tikmate dengan opsi Share Link. Secara umum, caranya sama dengan opsi Others. Hanya saja, setelah Anda menyalin Link, Anda perlu membuka aplikasi Tikmate dan menyalin atau melakukan Paste Link di halaman yang tersedia. 

Itulah review dan cara download video TikTok menggunakan Tikmate Online. Selanjutnya, Anda bisa menggunakan video tersebut sebagai koleksi pribadi atau membagikannya di platform lain.

Cara ini juga bisa Anda lakukan untuk video yang tidak bisa diunduh atau di-stitch langsung di TikTok, selamat mencoba!

Baca juga artikel lainnya tentang fitur dan cara penggunaan aplikasi snaptik tiktok dan cara  download video TikTok di google chrome yang praktis. Semoga bermanfaat ya.